Minggu, 30 Mei 2021

Puisi_Bersyukur

 ANGIN

ehasanah675@gmail.com


Melalui angin kau beri aku kabar gembira

Pertanda baik hujan akan tiba

Gumpalan awan mendingin jadi butiran air

Turun basahi bumi bahagiakan hati.


Bersama angin kau beri aku rahmatmu

Kau kirimi aku curahan air dengan jumlah tertentu

Suburkan tanaman gemburkan pertanian

Hidupkan hayawan geliatkan peternakan 


Dengan angin kapalku dapat berlayar

Kau perintahkan angin bertiup ke arah tertentu

Mengatur cuaca tundukkan ombak bergerak

Tiupan angin mengantarku pada luasnya lautan


Dengan angin kau kirimi aku sebuah jalan

Untuk melintasi sepoinya titian

Mencari rezeki meraih karuniamu

Menikmati setiap hidangan kelezatan.


Satu pesan yang kau sampaikan

Agar aku menengok kondisi diri

Tundukkan hati penuh rasa tahu diri

Bersyukur bersama sapaan angin.


Melalui angin kau tunjuki aku

Bukti-bukti kekuasaan dan kemahaanmu

Agar bersyukur untuk diriku sendiri

Hingga tahu kau maha kaya dan maha terpuji.


QS Ar-Rum; 46

1 komentar:

  1. Luar biasa. Angin yang berhembus selalu membawa hal yang membuat kita mengetahui kebesaran-Nya. Entah petaka ataupun kebaikan.

    BalasHapus

KSP

Kurikulum Satuan Pendidikan  Mengawali tahun pelajaran 2024-2025 pada hari Senin, 15 Juli 2024 semua madrasah melaksanakan Matsama (Masa ta&...