Sabtu, 15 Mei 2021

Puisi_Sumpah

SUMPAH
Oleh: E. Hasanah

Bersumpah dengan malam
Saat hilang cahaya merah di ufuk barat
Menutupi sinar merata di alam semesta

Bersumpah dengan siang
Saat terang benderang  matahari bercahaya
Menampakkan sinar merata di cakrawala

Bersumpah dengan penciptaan manusia
Laki-laki dan perempuan
Berbeda jenis, sipat, serta kodratnya.

Berpasangan positif dan negatif
Namun tingkal laku beraneka ragam
Sungguh usaha bermacam-macam

Siapa yang memberi harta 
Menolong antar sesama manusia
Zakat infak shodaqoh dari kekayaannya

Siapa yang bertaqwa
Mengikuti perintahnya
Menjauhi larangannya

Siapa yang membenarkan kalimatnya
Mengakui nikmat yang diterimanya
Lalu mensyukurinya

Ada balasan yang tersedia
Melapangkan jalan menuju bahagia
Terbentang jalan menuju surga

Namun siapa yang kikir
Merasa diri cukup tak perlu pertolongan lain
Lupa akan nikmat dan aturan main

Jalan terbuka menuju kesulitan
Musibah kesengsaraan dan ketersiksaan
Harta benda tak lagi berguna kemudian

Padahal telah ditunjukkan jalan yang benar
Sang pemilik segala mengingatkan neraka menyala
Tak kan masuk kedalamnya kecuali yang celaka
Berpaling darinya tak mengikuti kebenaran

Namun yang bertaqwa akan dijauhkan dari neraka
Yakni yang menginfakkan harta dan bersih dari tamak
Membantu sesama mengharap ridho semata
Sungguh akan mendapatkan kepuasan surganya.


QS Al-lail

4 komentar:

  1. Puisi yang sangat dalam. Pengingat kita semua.

    BalasHapus
  2. Auto buka Quran terjemah setelah membaca kata terakhirnya...
    Terimakasih sudah berbagi Bu...
    Sehat selalu

    BalasHapus
  3. Makna mendalam yang terkandung di dalamnya. Masya Allah.

    BalasHapus
  4. Aamiin.. Semoga kita kan raih surgaNya dengan jln bnyak berinfaq ke jalanNya..

    BalasHapus

Siap Asesmen Madrasah

 ASESMEN MADRASAH TP 2023-2024         Di bawah ini disajikan prosedur operasional standard (POS) asesmen madrasah tahun pelajaran 2023-2024...