Rabu, 03 Februari 2021

AISEI Challenge

Februari 2021 AISEI’s Challenge

BISMILLAH

Oleh: E. Hasanah

Pada akhir pertemuan AISEI Writing Club episode Selasa, 2 Februari 2021 kami diberi tantangan tersendiri yang unik. Tantangan itu adalah menulis minimal 150 kata di tanggal genap selama bulan Februari 2021. Nah yang unik adalah tagarnya #thepowerofkepepet. Untuk melatih kemampuan menulis peserta, ketentuan waktunya adalah 30 menit. Dari 30 menit dibagi 2, yakni untuk memikirkan ide atau gagasan yang akan ditulis selama 15 menit dan 15 menit berikutnya untuk menuliskan ide itu. Waktu tepat penulisannya tidak ditentukan, jadi peserta bisa menulis pagi, siang, atau malam hari. Ketentuan hanya di tanggal genap saja di bulan Februari ini. Kejujuran berkaitan dengan waktu ini dikembalikan kepada peserta (Bisa gak ya konsekwen dengan waktu pengerjaan 30 menit).


 

Apa tema tantangannya? Ingin tahu gak?

Tema tantangan menulis AISEI di bulan Februari 2021 adalah Kasih sayang. Sesuai dengan kebanyakan orang mengidentikkan februari dengan kasih sayang.

Nah untuk menjawab tantangan ini, aku akan mencoba ikut berpartisipasi. Aku ingin melatih diri untuk bisa konsisten menulis. Serta untuk melatih kejujuran kepada diri sendiri juga. Walaupun tidak yakin apakah aku bisa menulis minimal 150 kata dalam 15 menit. Optimis saja dan menata mindset, aku bisa.

Mulai besok aku siap ya…

Bismillahirrohmaanirrohim



 

#thepowerofkepepet

#pikir15menit

#nulis15menit

#kasihsayang

#FebAISEIWritingChallenge

 https://hasanahhalima.blogspot.com/2021/02/lomba-blog-pgri-hari-ke-3.html  


5 komentar:

  1. Balasan
    1. Ayo bun semangat selagi bisa.
      Terimakasih ya telah mampir.

      Hapus
  2. slmat sore AISEI SIMON ANUNU ADA KESULITSN MENGIRIM TULISAN 15 MENIT SESUAI SUM ITU, TOLONG SAYA DIBANTU

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ayo sama-sama kita berlatih pak Simon. Lebih luas lagi dengan jenis tulisan lainnya. Pak Simon mahir di puisi, sekarang dicoba di narasi pak. Terimakasih ya.

      Hapus

KSP

Kurikulum Satuan Pendidikan  Mengawali tahun pelajaran 2024-2025 pada hari Senin, 15 Juli 2024 semua madrasah melaksanakan Matsama (Masa ta&...